Rancangan Membuka Usaha Kerak Telor

Kata pengantar


Puji syukur senantiasa kami panjatkan kehadirat Allah SWT, atas limpahan rahmat dan karunia-nya. Shalawat dan salam semoga tetap terlimpah kepada Nabi Muhammad SAW, sehingga kami dapat menyelesaikan laporan Kegiatan Praktek Pengolahan Makanan Khas Daerah Kerak Telor Jakarta yang diberikan sekolah sebagai kelengkapan tugas kewirausahaan dengan tepat waktu.


Kami ucapkan terima kasih kepada sekolah dan guru pembimbing yang telah membantu dalam menyelesaikan tugas. Semoga laporan ini dapat menambah pengetahuan dan bermanfaat bagi kita semua. Kami sudah berusaha menampilkan yang terbaik dalam laporan ini. Namun, kami menyadari bahwa laporan ini masih belum sempurna. Maka dari itu, dengan tulus dan kerendahan hati, kami mengharapkan kritik dan saran yang membangun demi perbaikan dan penyempurnaan laporan di masa yang mendatang. Atas saran, kritik maupun bantuan kami ucapkan terima kasih.



BAB I

Pendahuluan



  1. Latar Belakang


Kerak telor merupakan makanan betawi yang sudah ada pada zaman kolonial belanda dan merupakan makanan yang disukai oleh masyarakat Belanda, kerak telor ini adalah hasil makanan coba-coba saja. Selain itu Telor merupakan salah satu pilihan dari orang kolonial belanda dalam catatan tahunan merupakan hasil peternakan yang mudah didapat. Selain itu pada waktu itu di Jakarta atau dulu dikenal dengan Batavia masih mempunyai banyak pohon kelapa yang tumbuh subur memenuhi wilayah Batavia, makanan ini memang cukup populer namun untuk sekarang jarang  sekali ditemukan kecuali pada event event tertentu saja.


resepkuerenyah.com

  1. Tujuan Kegiatan


Tujuan dalam membuat bisnis kerak telor ini adalah:


  1. Membuat makanan yang unik dan berkualitas

  2. Mendapatkan laba dari bisnis ini

  3. Memberikan kualitas pelayanan yang terbaik

  4. Membuat bahan pangan untuk masyarakat


  1. Kegunaan Kegiatan


Kerak telor sebagai makanan yang dijual oleh pedagang jajanan di pinggir jalan memang dijual dengan harga murah, namun makanan ini memiliki rasa yang enak dan juga bermanfaat bagi kesehatan konsumen karena terbuat dari bahan-bahan yang segar dan memiliki kandungan nilai serta gizi. Melalui kegiatan ini kami ingin menunjukkan kepada orang-orang bahwa makanan daerah itu enak dan bergizi, dan untuk menikmatinya mereka tidak perlu mengeluarkan banyak uang.


 



BAB II

Isi Utama Laporan



  1. Rencana Kegiatan


Rencana kegiatan yang kami akan lakukan adalah membuka/membuat sebuah ruko, dan potensinya di masa depan makanan ini akan tetap menjadi primadona masyarakat sebab rasa makanan ini yang khas, dan harga yang terjangkau , sementara untuk solusi mengatasi persaingan dan bertahan di pasaran strategi yang dilakukan yaitu dengan melakukan inovasi. Target pasar produk ini adalah masyarakat yang ingin mencoba makanan khas daerah/para pengunjung tempat wisata. Sumber pemasukan yang dihasilkan berasal dari laba dan investasi keuntungan. Untuk proyeksi laba yang dihasilkan bisa dibagi 2% untuk investor, sementara untuk kerugian akan dibebankan kepada produsen.



  1. Proses Pelaksanaan Kegiatan


1. Alat Yang Digunakan

  • Tungku api kecil

  • Wajan

  • Kipas tangan

  • Penutup wajan

  • Sendok makan

2. Bahan yang digunakan

  • Beras ketan y4 Kg

  • Telur Ayam 1 Butir

  • Telur Bebek 1 Butir

  • Serundeng 4 Kg

  • Bawang goreng secukupnya

  • Garam secukupnya

  • Penyedap rasa secukupnya


  1. Proses Produksi


Cara Membuat Kerak Telor


  1. Siapkan wajan, masukan satu centong beras ketan dengan air, masukan dengan api kecil,

  2. Kemudian tutup, masak hingga airnya kering dan beras ketan matang,

  3. Jika air sudah kering, masukan garam dan bumbu penyedap,

  4. Masukan 2 Sdm serundeng Masukan 1 Sdm bawang goreng Masukan telur bebek atau telur ayam Aduk rata menggunakan sendok,

  5. Kemudian rata membentuk bulat pada wajan,

  6. Kemudian kipas dengan kipas tangan Masak hingga bagian bawahnya kering, pastika bagian bawah kering dengan merata,

  7. Lalu, balikan wajan. Kemudian tetap mengipas, dan jangan sampai gosong Balikan wajan kembali, lalu angkat Kerak Telor,

  8. Beri taburan serundeng dan bawang goreng dan kerak telor siap disajikan.


  1. Laporan Keuangan


  1. Investasi


- Tungku Api (1 x Rp 150.000 : 7 tahun x 365 hari) = Rp58,71/hari

- Wajan ukuran kecil (1 x Rp35.000 : 5tahun x 365 hari) = Rp19,17/hari

- Arang (10 x Rp5.000 : 1 minggu) = Rp. 714,28/hari

- Sendok 1 lusin (1 xRp15.000 : 10 tahun x 365 hari) = Rp4,10/hari

- Kipas Tangan (1 x Rp10.000 : 2 tahun x 365 hari) = Rp13,69/hari

- Kertas Minyak (15 x Rp3.000 : 1 bulan x 30 hari) = Rp100/hari


= Rp909,95


  1. Biaya tetap


- Biaya Penyusutan = Rp909,95

- Gaji Karyawan = Rp20.000


= Rp. 20.909,95


  1. Biaya variabel


- Telur Bebek 1 kilo = Rp 48.000

- Serundeng = Rp40.000

- Garam/Penyedap Rasa = Rp3.000

- Bawang Goreng = Rp15.000

- Beras Ketan = Rp60.000


= Rp166.000


  1. Total biaya


Total biaya tetap + biaya variabel

= Rp20.909,95 + Rp166.000

= Rp186.909,95


  1. Produksi


Total biaya produksi = 20 bungkus

Harga produksi = total biaya produksi : jumlah produksi

= Rp71.909,95 : 7 bungkus


  1. Harga Jual


Hasil produksi x harga jual

= 7 bungkus × Rp12.000

= Rp. 84.000


  1. Keuntungan


Pendapatan - total biaya

= Rp84.000 - Rp71.909,95

= Rp12.090,05


Laba yang kami dapatkan adalah Rp. 12.090,05 per 7 bungkus.



BAB III

Kesimpulan dan Saran



  1. Kesimpulan


Kerak Telor adalah produk makanan khas daerah yang sehat dan bernilai gizi baik bagi kesehatan, karena terbuat dari bahan-bahan yang segar dan bergizi. Lanskap  Geografis  kerak  telor  memang  berasal  dari betawi karena menurut sejarahnya  pada waktu itu di Jakarta atau dulu dikenal dengan Batavia masih mempunyai banyak pohon kelapa yang tumbuh subur memenuhi wilayah Batavia, dikarenakan banyaknya pohon kelapa masyarakat Betawi ingin memanfaatkan hasil dari buah Kelapa itu selain diminum atau dibikin minyak saja dan hasil peternakan yang ada dikala  itu adalah  telur bebek  yang dijadikan bahan  untuk pembuatan  kerak telor. 


  1. Saran


Dalam upaya menjalankan bisnis ini perlu adanya pengalaman yang cukup agar bisnis ini dapat berjalan dengan baik sehingga bisa mendatangkan keuntungan. Agar bisa bersaing dengan banyaknya penjual kerak telor lain di luar sana perlu adanya perbedaan rasa dan cara penyajian produk yang sekiranya mampu menarik konsumen, untuk itu sebuah ciri khas sangat dibutuhkan sebab sudah banyak pelaku usaha yang sama di luar sana.

Rancangan Membuka Usaha Kerak Telor